Pendistribusian dan Pendayagunaan Bantuan Kesehatan BAZNAS
BAZNAS Kabupaten Jeneponto Salurkan Bantuan Operasional Fasilitas Kesehatan untuk Kegiatan Sunatan Massal
15/01/2026 | Humas BAZNAS Kabupaten Jeneponto
Jeneponto – Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kabupaten Jeneponto memberikan bantuan Biaya Operasional Fasilitas Kesehatan dalam rangka kegiatan Sunatan Massal bagi anak-anak dari keluarga tidak mampu. Kegiatan tersebut diselenggarakan oleh Procerus dan akan berlangsung di Aula Kantor BAZNAS Kabupaten Jeneponto. Bantuan diserahkan oleh WK II Bpk Abd. Rivai, S.M., Hk kepada Sdri. Andi Bangsawan Jufri selaku Ketua Pelaksana Program Sunatan Massal. (Kamis, 15/01/2026)
Bantuan ini merupakan bentuk kepedulian BAZNAS Kabupaten Jeneponto dalam mendukung layanan kesehatan bagi masyarakat, khususnya anak-anak dari keluarga prasejahtera. Melalui dukungan biaya operasional fasilitas kesehatan, kegiatan sunatan massal dapat terlaksana dengan aman, nyaman, dan sesuai standar kesehatan.
Ketua BAZNAS Kabupaten Jeneponto menyampaikan bahwa program ini sejalan dengan komitmen BAZNAS dalam mengelola dana zakat, infak, dan sedekah agar dapat memberikan manfaat nyata bagi masyarakat yang membutuhkan. “Kami berharap bantuan ini dapat meringankan beban orang tua serta membantu anak-anak mendapatkan layanan kesehatan yang layak,” ujarnya.
Kegiatan sunatan massal ini mendapat sambutan positif dari masyarakat. Para orang tua merasa terbantu dengan adanya program tersebut karena selain gratis, pelaksanaannya juga didukung oleh tenaga kesehatan yang profesional dan fasilitas yang memadai.
Pihak Procerus sebagai penyelenggara mengucapkan terima kasih kepada BAZNAS Kabupaten Jeneponto atas dukungan yang diberikan. Mereka berharap kerja sama seperti ini dapat terus berlanjut demi meningkatkan kesejahteraan dan kesehatan masyarakat, khususnya anak-anak dari keluarga kurang mampu di Kabupaten Jeneponto.
Dengan adanya kegiatan ini, BAZNAS Kabupaten Jeneponto kembali menegaskan perannya sebagai lembaga yang tidak hanya fokus pada bantuan ekonomi, tetapi juga pada peningkatan kualitas kesehatan dan kesejahteraan sosial masyarakat.
CAHAYA ZAKAT
Keajaiban Mustahik dan Muzaki
Mari tunaikan zakat, infak dan sedekah ta' melalui Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kabupaten Jeneponto untuk para Mustahik yang sedang membutuhkan melalui transfer ke rekening bank BAZNAS Kabupaten Jeneponto :
Rek. BSI : 7218892684
Rek. BRI : 0252-01-002755-50-9
Rek. BNI : 0352-426947
Rek. Bank SULSELBAR : 020-202-00000-3864-7
Atau bisa datang langsung ke kantor Baznas Kab. Jeneponto :
Jl. Lanto dg Pasewang No. 535 Belokallong Kel. Balang Toa Kec. Binamu, Kab. Jeneponto
Info/konfirmasi melalui :
Telp./WA : +62 821 9085 2778 (Layanan Mustahik & Muzaki)
Email : [email protected]